Kompas TV feature ngopi

Saat Pandemi Apakah Akan Menambah Peluang Startup Baru atau Tidak | NGOPI (1)

Kompas.tv - 12 Juni 2021, 12:10 WIB
Penulis : Krisna Aditomo

JAKARTA, KOMPASTV - Selama beberapa tahun terakhir, Kemenkominfo telah meluncurkan beberapa program untuk pemberdayaan ekosistem inovasi melalui pengembangan startup digital, yaitu Gerakan Nasional 1000 Startup Digital, Startup Studio Indonesia, dan Nexticorn.

Gerakan Nasional 1000 Startup Digital adalah upaya pemerintah bersama dengan pemain ekosistem digital untuk mengenalkan SDM Indonesia terhadap dunia startup.

Di lain sisi, Nexticorn berupaya menangani pain point startup tahap lanjut, yaitu akses pada ekosistem investasi (utamanya growth fund) dari Venture Capital lokal dan global.

Startup Studio Indonesia hadir untuk menjembatani program Gerakan Nasional 1000 Startup Digital dan Program Nexticorn, sebagai program yang dikhususkan untuk startup tahap awal (early-stage). Startup early-stage yang dimaksud adalah startup yang sudah memiliki MVP (minimum valuable product) dan sedang melakukan validasi product-market fit.

Episode ini akan membahas startup-startup yang berusaha mengatasi tantangan lokal di bidang lingkungan.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x