Kompas TV regional kriminal

Tragis, Begini Kronologi Tewasnya Kepala Sekolah SD Inpres Usai Ditusuk Wali Murid

Kompas.tv - 11 Juni 2021, 14:50 WIB
tragis-begini-kronologi-tewasnya-kepala-sekolah-sd-inpres-usai-ditusuk-wali-murid
Jenazah Delvina Azi, seorang kepala sekolah SD Inpres Ndora, Desa Ulupulu 1, Kecamatan Nangaroro, Kabupaten Nagekeo , Nusa Tenggara Timur (NTT) yang tewas ditusuk orangtua siswa.  (Sumber: tribunnews.com)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Iman Firdaus

NTT, KOMPAS.TV – Kepala sekolah Sekolah Dasar (SD) Inpres Ndora, Desa Ulupulu 1, Kecamatan Nangaroro, Kabupaten Nageko, Nusa Tenggara Timur (NTT), Delvina Azi ditikam oleh wali murid pada Selasa (8/6/2021).

Kronologi penikaman tersebut terjadi pada Selasa sekitar pukul 09.00 WITA di ruang guru. Hari itu, para murid sedang mengikuti ujian akhir semester dan beberapa guru sedang mempersiapkan ujian di ruang guru.

Tiba-tiba seorang wali murid berinisial DD datang dan berdiri di pintu masuk. Ia membawa sebilah pisau dan menunjuk-nunjuk ke arah para guru.

Beberapa guru kemudian menenangkan DD dan mengarahkannya duduk di sisi kanan kepala sekolah, Devina. DD kemudian menanyakan alasan pihak sekolah memulangkan anaknya dan tidak mengikutkannya dalam ujian.

Menurut Wakil Kepala SDI Ndora, Antonius Geo, DD kemudian mengancam akan melapor ke polisi jika anaknya dipulangkan oleh kepala sekolah.

 Ancaman tersebut dijawab oleh kepala sekolah dengan mempersilahkan DD membuat laporan dan ia juga mengatakan pihak sekolah siap bertanggung jawab.

“Saya akan lapor ke polisi,” kata Antonius, meniru ucapan pelaku.

Ternyata jawaban sang kepala sekolah membuat DD naik pitam. Ia langsung menusuk perut Devina sebelah kanan.

Ia juga berusaha menyerang beberapa guru hingga akhirnya bisa diamankan. Kepala sekolah yang terluka langsung dilarikan ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan.

“Ibu Kepsek mengalami luka tikam di perut bagian kanan dan sedang ditangani secara medis di Puskesmas Nangaroro," terang Antonius, dikutip dari Kompas.com. 

Untuk menekan rasa trauma, pihak sekolah kemudian memulangkan para siswa dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Nangaroro.

Baca Juga: Kepala Sekolah SD Inpres Ndora Tewas Usai Dianiaya Orangtua Siswa



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x