Kompas TV entertainment selebriti

Sempat Dicabut, Aa Gym Kembali Gugat Cerai Teh Ninih

Kompas.tv - 11 Juni 2021, 13:32 WIB
sempat-dicabut-aa-gym-kembali-gugat-cerai-teh-ninih
Aa Gym ceraikan Teh Ninih. (Sumber: Tribun Pontianak)
Penulis : Dian Septina | Editor : Eddward S Kennedy

JAKARTA, KOMPAS.TV - KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym sempat mencabut gugatan cerai terhadap Ninih Muthmainah atau Teh Ninih di pengadilan. Namun, kini Aa Gym kembali mengajukan gugatan lagi.

Kabar soal Aa Gym kembali melayangkan gugatan cerai terhadap Teh Ninih ini kemudian telah dibenarkan oleh kuasa hukumnya.

"Betul (mengajukan gugatan lagi). Kemarin baru masuk," ucap Dedi Setiadi salah satu kuasa hukum Aa Gym saat dikonfirmasi, Jumat (11/6/2021).

Baca Juga: Anak Minta Maaf Usai Bongkar Sikap Aa Gym ke Teh Ninih: Ini Bukan Cara yang Tepat, tapi yang Terbaik

Dedi menerangkan bahwa gugatan cerai itu kembali diberikan ke Pengadilan atas pemintaan Aa gym. Termasuk juga dulunya saat pencabutan, Aa Gym sendiri yang memintanya.

"Jadi kemarin sebelum puasa sudah ini Aa masih di Turki dicabut kita ikuti. Kemarin, sudah Bismillah saja masuk lagi ya sudah kita masukin," tutur Dedi.

Sebelumnya, pada April 2021 Aa Gym resmi mengajukan gugatan cerai terhadap istrinya Teh Ninih. Gugatan dilayangkan melalui Pengadilan Agama Bandung.

Baca Juga: Aa Gym Cabut Gugatan Cerai, Teh Ninih Berencana Gugat Balik

Di sisi lain, belakangan ini nama Aa Gym memang sedang santer menjadi perbincangan publik. Hal ini lantaran sang putra, Muhammad Ghaza Al Ghazali, membongkar sifat asli sang ayah.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Razia Izin Penjualan Petasan

22 Desember 2024, 17:36 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x