Kompas TV video cerita indonesia

Tagar Usut Tuntas Dana Haji Trending di Twitter Indonesia

Kompas.tv - 5 Juni 2021, 20:56 WIB
Penulis : Aryo bimo

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polemik penundaan ibadah Haji tahun 2021 oleh Pemerintah Indonesia, menjadi bahasan yang ramai diperbincangkan masyarakat.

Masyarakat lantas mempertanyakan dana Haji yang sudah terkumpul sebesar 150 triliun rupiah.

Baca Juga: Menko PMK Muhadjir Effendy: Dana Haji Saya Jamin Aman!

Beberapa tokoh publik juga menyampaikan suaranya melalui saluran media sosial, meminta kejelasan ke Pemerintah mengenai pertanggung jawaban dana Haji.

Warganet bahkan sempat membuat tagar #UsutTuntasDanaHaji di media sosial Twitter. Tagar tersebut lantas menjadi trending di Twitter Indonesia.

Baca Juga: Menko PMK Sebutkan Alasan Pemerintah Lakukan Penundaan Ibadah Haji Tahun 2021

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan, pengelolaan dana haji dipastikan aman.

Pernyataan tersebut disampaikan Menko PMK Muhadjir Effendy, saat berkunjung ke Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) pada hari Jumat (4/6/2021).

Baca Juga: Bantah Adanya Kuota Haji, Dubes Arab Kirim Surat Klarifikasi

"Bisa kita pastikan bahwa pengelolaan dana haji dilaksanakan dengan sangat profesional, prudent, penuh kehati-hatian dan semuanya aman," ucap Muhadjir. 

Menko PMK memastikan pengelolaan dana haji oleh BPKH telah berjalan dengan sangat baik. Hal ini didasarkan pada laporan yang disampaikan Kepala BPKH, Anggito Abimanyu.

Video Editor: Vila Randita




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x