KOMPAS.TV - Jumlah kematian akibat corona di India telah melampaui angka 300.000 jiwa pada 24 Mei 2021 waktu setempat.
Angka ini didapat setelah 4.454 kematian baru akibat corona dilaporkan dalam 24 jam terakhir.
India menjadi negara ketiga di dunia yang telah melewati 300.000 kematian corona setelah Amerika Serikat dan Brazil.
Sementara itu ada lebih dari 200.000 kasus baru dikonfirmasi di India dalam sehari sehingga total infeksi covid-19 di negara itu sudah menjadi 26.7 juta kasus.
India melaporkan telah memvaksinasi penuh lebih dari 41.6 juta warganya, atau sekitar 3.8 persen dari hampir 1.4 miliar populasi penduduknya.
Baca Juga: 21 Pelari Tewas Saat Lomba Maraton pada Cuaca Ekstrem di Gansu China
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.