Kompas TV video internasional

Potret Lab Covid-19 Satu-Satunya di Gaza Hancur Diserang Israel

Kompas.tv - 20 Mei 2021, 12:27 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

GAZA, KOMPAS.TV - Inilah sejumlah kerusakan yang terjadi di Kementerian Kesehatan Gaza setelah serangan udara yang diluncurkan Israel pada Rabu, 19 Mei 2021.

Menteri Kesehatan Gaza menyebut serangan Israel membuat semuanya sulit dalam penanganan Covid-19.

Laboratorium pusat pengetesan Covid-19 hancur. Menteri Kesehatan Gaza mengatakan hanya laboratorium ini satu-satunya yang menyediakan pengujian Covid-19.

Sementara itu, rumah sakit kewalahan dengan gelombang korban tewas dan luka-luka akibat pemboman Israel yang sedang berlangsung.

Banyak obat-obatan penting dengan cepat habis di wilayah pesisir yang kecil dan tersumbat, begitu pula bahan bakar untuk menjaga listrik tetap berjalan.

Dua dokter paling terkemuka di Gaza, termasuk wakil kepala gugus tugas virus Corona tewas ketika rumah mereka dihancurkan selama serangan.

Pejabat kesehatan juga khawatir pandemi Covid-19 di Gaza akan meningkat di antara puluhan ribu penduduk terlantar berdesakan di tempat penampungan darurat tanpa menerapokan protokol kesehatan.

Video Editor: Mukhammad Rengga




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x