Kompas TV TALKSHOW b-talk

Harga Vaksin Gotong Royong Mahal, Tapi Jadi Rebutan BTALK (2)

Kompas.tv - 19 Mei 2021, 16:02 WIB
Penulis : Krisna Aditomo

JAKARTA, KOMPASTV - Meski sejumlah kalangan pengusaha menilai harga vaksin gotong royong mahal, tetapi peminatnya sangat tinggi. Terbukti, dari komitmen pasokan yang baru masuk 1 juta ampul, pendaftarnya hampir 23.000 perusahaan dengan total karyawan di atas 10 juta orang. 

Baca Juga: Vaksin Gotong Royong Bagi Para Pekerja Dilaksanakan, Ini Rincian Harganya

Pasokan adalah masalah utama target kecepatan vaksin gotong royong. Saat ini, hanya merek Sinopharm yang didistribusikan oleh Bio Farma. Komitmen merek ini untuk Indonesia adalah 7,5 juta ampul. Sedangkan setiap karyawan butuh dosis sampai dengan 2 ampul agar vaksin bekerja efektif.

Baca Juga: Harga Vaksin Gotong Royong Rp 1 Juta per Orang

Pertanyaan lain muncul menyusul keluhan masalah harga vaksin yang dianggap masih tinggi. Tetapi pengusaha yang tergabung dalam Kadin mengklaim, biaya ini mau tidak mau harus dikeluarkan sebagai investasi, bukan sebagai beban. Korporasi mengeluarkan budget besar di awal asalkan aktivitas pabrik atau manufaktur ke depan tidak tersendat oleh penularan covid-19.     




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Jawa Timur

Polisi Bekuk Sindikat Curanmor

24 Desember 2024, 20:17 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x