Kompas TV otomotif news

Pindad Mulai Buka Pemesanan Mobil 4x4 "Maung" Versi Sipil, 100 Unit Sudah Dipesan, Berminat?

Kompas.tv - 18 Mei 2021, 21:15 WIB
pindad-mulai-buka-pemesanan-mobil-4x4-maung-versi-sipil-100-unit-sudah-dipesan-berminat
Maung, kendaraan taktis 4x4 garapan Pindad yang didukung pemerintah dalam upaya peningkatan produksi alutsista dalam negeri (Sumber: dok. Pindad)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Keran pemesanan mobil 4x4 yang diadopsi dari kendaraan taktis ringan buatan PT Pindad (Persero), Maung, mulai dibuka.

Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose menjelaskan bahwa pihaknya telah membuka pintu untuk calon konsumen yang mengingingkan Maung versi sipil.

"Sudah kami buka pesanannya. Proses produksi juga sudah mulai berjalan dengan melibatkan beberapa rekanan," tutur Abraham seperti dikutip dari Kompas.com, Selasa (18/05/2021).

Baca Juga: Erick Thohir Rombak Direksi dan Komisaris Pindad, Wakapolri Gatot Eddy Jadi Wakomut

Maung rencananya akan diluncurkan di antara Juni atau pertengahan tahun.

Abraham mengatakan peluncuran tetap sesuai jadwal.

"Sesuai jadwal. Jadi memang mulai Juni atau pertengahan tahun akan kita luncurkan. Tapi tetap fokus utama kami pemenuhan kebutuhan militer dulu," lanjutnya.

Meski demikian, prosedur atau tata cara untuk pemesanan kendaraan buatan Bandung Jawa Barat ini belum diumumkan secara detail.

Baca Juga: Menhan Prabowo Siapkan Kado Maung untuk TNI

Dalam klaimnya, Abraham mengungkap, sebanyak 100 unit Maung versi sipil sudah dipesan konsumen dari berbagai kalangan masyarakat.

Spesifikasi yang ditawarkan juga tak berubah.

Maung versi sipil dipastikan tak dilengkapi dengan peralatan militer.

Bahkan unitnya bisa di-custom sesuai keingingan pelanggan.

"Teknis tak berubah, overall masih sama, tapi untuk versi sipil ini memang bisa disesuaikan oleh konsumennya, atau custom istilahnya. Sampai saat ini yang pesan personal itu ada 100 unit," ujar Abraham.

Baca Juga: Ada Maung Seharga Rp 1,1 Milyar

Seperti diberitakan sebelumnya, Maung versi sipil menjadi kendaraan pertama produksi dari PT Pindad yang secara resmi dirilis untuk pasar komersil.

Menggunakan rancang bangun ala rantis, visual dan bentuknya memang kental dengan aura kendaraan pelahap segala medan.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x