BANTUL, KOMPAS.TV - Nani Aprilia Nurjaman, pengirim sate beracun yang sudah ditetapkan tersangka kini telah ditahan di Mapolsek Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Kapolsek Bantul, Kompol B Ayom, mengatakan Nani resmi menjadi tahanan titipan di Mapolesk Bantul sejak 1 Mei 2021.
Baca Juga: Sasaran Utama Sate Beracun Aiptu Tomy Diperiksa Propam Polda DIY, Terancam Ditindak Tegas
Selama ditahan, Kompol Ayom memastikan bahwa wanita berusia 25 tahun itu kondisinya saat ini cukup baik.
Meski demikian, petugas terus mendampingi tersangka karena kondisinya yang masih labil.
Karena itu, Ayom kemudian memerintahkan kepada petugas untuk sering melakukan komunikasi dengan Nani.
Ini dilakukan demi menghindari hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga: Viral Foto Nani Wanita Pengirim Sate Beracun Pakai Daster di Penjara, Berawal Unggahan Istri Polisi
"Kita punya tiga polwan untuk melakukan pendampingan psikologi," kata Ayom saat dihubungi wartawan, Senin (17/5/2021).
Ayom menambahkan, sejak ditahan dari tanggal 1 Mei 2021 sampai saat ini, pihak keluarganya sama sekali belum pernah mengunjungi Nani, termasuk saat Lebaran.
"Kalau dari keluarga (Nani) belum ada yang ke sini," ucap Kompol Ayom.
Bukan hanya tidak pernah dikunjungi pihak keluarganya, Ayom menambahkan, Nani juga tidak pernah mendapatkan kiriman makanan ataupun pakaian.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.