Kompas TV entertainment selebriti

Dalam Waktu 3 Jam, Fadil Jaidi Kumpulkan Donasi Rp1 Miliar untuk Bantu Korban Palestina

Kompas.tv - 12 Mei 2021, 16:20 WIB
dalam-waktu-3-jam-fadil-jaidi-kumpulkan-donasi-rp1-miliar-untuk-bantu-korban-palestina
Fadil Jaidi kumpulkan donasi Rp 1 miliar dalam waktu 3 jam untuk bantu korban Palestina. (Sumber: Instagram/@fadiljaidi)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV – Selebgram Fadil Jaidi mengumpulkan donasi sebesar Rp1 miliar untuk membantu korban warga Palestina.

Dana yang terbilang cukup besar ini dikumpulkan dalam waktu 3 jam saja.

Hal ini terungkap lewat unggahan Fadil Jaidi di akun Instagram pribadinya.

Ia mengaku masih tidak percaya bahwa dana tersebut bisa terkumpul dalam waktu 3 jam.

Masih enggak nyangka kalian bisa mengumpulkan 1M dalam 3 jam!!! Terharu banget sama semua, kalian jadi bukti kalau di dunia ini masih banyak orang baik,” tulis Fadil Jaidi di akun Instagram @fadiljaidi.

Baca Juga: Misi Kemanusiaan, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Galang Dana untuk Bantu Warga Palestina

Fadil Jaidi mengatakan bahwa donasi pertama akan disalurkan melalui  Act for Humanity sebesar Rp500 juta.

Bantuan tahap pertama ini akan digunakan untuk penyaluran bantuan pangan & pertolongan pertama medis bagi warga yang terdampak konflik di daerah Amoghraqa, Beit Hanoun, Gaza,” sambungnya.

Fadil Jaidi berharap, donasi tersebut dapat membantu perjuangan di Palestina, terutama korban yang berjatuhan.

Doakan biar semuany lancar ya guys,” pungkasnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Fadil Jaidi (@fadiljaidi)

Baca Juga: Terlalu Lama Rakyat Palestina Digerogoti Israel, Menlu Usulkan OKI dan GNB Gelar Pertemuan Khusus

Seperti diberitakan sebelumnya, warga sipil Palestina mendapat serangan dari Israel di Masjid Al-Aqsa, Yerussalem.

Kemarin, Israel kembali menyerang lewat udara di Jalur Gaza dan menewaskan 20 orang.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x