VALENCIA, KOMPAS.TV - Barcelona hanya meraih hasil imbang setelah ditahan Levante dengan skor 3-3 di laga lanjutan La Liga, Rabu (12/5/2021).
Bermain di kandang Levante, Ciutat de Valencia, Barcelona menurunkan skuad terbaiknya di pertandingan ini.
Saat pertandingan dimulai, Barcelona tampaknya akan dengan mudah memenangkan pertandingan ini.
Barcelona yang menguasai penuh jalannya pertandingan memimpin lebih dulu di menit ke-25 lewat kaki Lionel Messi.
Sembilan menit berselang, Barcelona menggandakan keunggulan melalui gol yang dicetak Pedri memanfaatkan assist dari Ousmane Dembele.
Baca Juga: Demi Gelar La Liga, Koeman Tak Ingin Lagi Barcelona Lakukan Kesalahan
Barca pun unggul nyaman 2-0 atas Levante saat turun minum.
Namun, petaka mulai terjadi untuk Barcelona di babak kedua.
Di 15 menit babak kedua dimulai, Barca dengan sekejap kehilangan keunggulan dua golnya.
Adalah gol-gol dari Gonzalo Melero (57') dan Jose Morales (59') yang membuat Levante mampu menyamakan kedudukan.
Barcelona sempat kembali unggul di menit ke-64 berkat penyelesaian dari Ousmane Dembele.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.