TURIN, KOMPAS.TV - Juventus terancam dicoret dari Serie A jika mereka tetap menjadi bagian dari European Super League yang gagal bergulir.
Musim ini tampaknya jadi musim terburuk Juventus dalan 10 musim terakhir.
Selain gagal mempertahankan gelar Serie A karena kalah bersaing dengan Inter Milan, Juventus juga terancam tak bisa lolos ke Liga Champions musim depan.
Juventus baru saja menelan kekalahan memalukan 3-0 dari AC Milan, Minggu (9/5/2021).
Baca Juga: Kalah Telak dari AC Milan, Fabio Capello: Juventus Memalukan!
Melawan Milan yang juga memperebutkan posisi empat besar, Juventus dibuat tak berdaya dengan gelontoran tiga gol oleh Brahim Diaz, Ante Rebic dan Fikayo Tomori.
Hasil tersebut membuat Juventus terlempar dari posisi empat besar dan mau tak mau harus terus menang di laga aisa Serie A untuk menjaga harapan lolos Liga Champions musim depan.
Namun, perjuangan yang dilakukan Juventus bisa saja jadi sia-sia bola akhirnya mereka dicoret dari Serie A.
Masalah yang didapat dari Juventus ini terkait dengan keikutsertaan mereka di European Super League.
Baca Juga: Kans Juventus Lolos ke Liga Champions Menipis, Andrea Pirlo Ogah Mundur
Seperti yang diketahui, klub asal Turin itu bersama dengan Barcelona dan Real Madrid, belum menarik diri dari European Super League.
Atas dasar itulah, presiden federasi sepak bola Italia (FIGC) Gabriele Gravina mengatakan, akan mengeluarkan Juventus dari Serie A jika mereka tetap bertahan di European Super League.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.