Kompas TV entertainment lifestyle

Ini Penyebab Kucing Sering Bersin yang Harus Diketahui

Kompas.tv - 23 April 2021, 16:18 WIB
ini-penyebab-kucing-sering-bersin-yang-harus-diketahui
Ilustrasi Kucing Oren (Sumber: Instagram)
Penulis : Dian Septina | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sama seperti manusia, kucing yang kamu pelihara di rumah mungkin seringkali mengalami bersin berkali-kali, dan mungkin kamu menganggap hal ini wajar.

Namun, kucingmu yang kerap bersin tak terkendali mungkin juga bisa membuatmu merasa khawatir terhadap dirimu sendiri dan tentu hewan peliharaanmu tersebut.

Dilansir dari WebMD, berikut beberapa kemungkinan penyebab kenapa kucing bersin-bersin antara lain:

1. Infeksi virus, bakteri, atau jamur

Jika kamu memiliki kucing yang sering bersin, kemungkinan besar kucing tersebut mengalami infeksi saluran pernapasan atas.

Mirip dengan pilek pada manusia, infeksi ini lebih sering terjadi pada kucing muda, terutama yang berasal dari penampungan hewan.

Namun, sering kali infeksi ini dapat dicegah dengan vaksinasi lengkap sejak awal.

Infeksi virus yang paling umum menyebabkan kucing bersin-bersin antara lain:

-Virus herpes kucing, kucing tertular herpes dari paparan kucing lain yang terinfeksi. Stres dapat menyebabkan gejolak serta penularan ke kucing lain.

-Feline calicivirus, virus ini sangat menular di antara kucing. Ulkus mulut adalah masalah yang paling umum, tetapi dapat memengaruhi saluran pernapasan dan bahkan menyebabkan pneumonia.

-Feline infectious peritonitis, mungkin tidak menimbulkan gejala, gejala ringan, atau gejala yang lebih parah dari waktu ke waktu.

-Feline Immunodeficiency Virus (FIV), yang berkembang perlahan, tetapi berdampak parah pada sistem kekebalan kucing, membuat kucing rentan terhadap infeksi lain. 

-Feline leukemia, infeksi serius dan seringkali fatal.

-Klamidia, yang sering menyebabkan infeksi mata.

-Bordetella dan Mycoplasma.

2. Iritan atau alergen yang dihirup



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x