Kompas TV entertainment selebriti

Curhat Baim Wong Dikira Penyuka Sesama Jenis Sebelum Nikahi Paula Verhoeven

Kompas.tv - 23 April 2021, 14:37 WIB
curhat-baim-wong-dikira-penyuka-sesama-jenis-sebelum-nikahi-paula-verhoeven
Baim Wong, Paula Verhoeven dan Kiano (Sumber: www.instagram.com/baimwong)
Penulis : Ade Indra Kusuma

JAKARTA, KOMPAS.TV - Baim Wong membagikan cerita mengenai alasan dirinya mantap menikah dengan Paula Verhoeven pada 2018.

Hal ini diungkapkan Baim Wong saat ngobrol bareng Anya Geraldine di kanal YouTube WAW Entertainment, Kamis (22/4/2021).

"Dari umur 27 udah cari pasangan, umur 30 udah berhenti semuanya, cewek, minum, udah khatam semuanya," ungkap Baim Wong.

Namun, Baim Wong menikah di usia 37 tahun. Selama 7 tahun pencarian jodoh tersebut seringkali membuatnya merasa stres.

"Tujuh tahun itu stres banget, kayaknya udah bener kok, udah nggak ngapa-ngapain, kalau nggak punya agama yang kuat bakal stres sih, karena nggak dapet-dapet," kata Baim.

"Tapi pas 7 tahun itu, kalau dilihat dari agama, masa ketemu satu jodoh aja nggak bisa. Iya putus asa, kayak aneh aja gitu kenapa belum dapat-dapat jodoh, padahal sudah doa," tambahnya.

Dalam pencariannya selama 7 tahun tersebut, Baim mulai menjalani hubungan serius dengan beberapa wanita. Namun Baim Wong merasa wanita-wanita tersebut belum cocok atau belum memenuhi kriterianya.

"Udah nemu tapi ya gitu (nggak jadi)," ucapnya.

"Dari dulu itu maunya cuma 2 kriteria sih, yang dipercaya sama bisa dibimbing, apalagi zaman sekarang," lanjutnya.

Baim Wong yang masih mencari jodohnya tersebut mulai mendapat komentar miring dari orang lain. Bahkan Baim sampai disangka penyuka sesama jenis gara-gara belum menikah.

"Dari dulu dibilang playboy, dibilang gay karena dulu nakal banget, pas udah punya cewek terus nggak diapa-apain malah dibilang gay," curhat Baim Wong.

Baim Wong pun serba salah dengan komentar miring tersebut. Hingga pada akhirnya Baim menerima fakta bahwa ia tak bisa memenuhi segala ekspektasi orang lain terhadapnya.

Akhirnya, Ia pun kini menjadi lebih cuek pada komentar-komentar semacam itu.

"Serba salah nih, jadi istilahnya kita nggak akan pernah bisa dibilang baik oleh orang kan, meski sudah berusaha jadi baik," ujar Baim.

"Ada aja orang yang berpikiran nggak sesuai dengan apa yang kita harapkan," sambungnya.

"Ya sudah wajar sih, terus gue enggak mikirin orang lain, ngapain juga. sampai sekarang itu prinsip, enggak usah dengerin orang," pungkasnya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x