PARIS, KOMPAS.TV - Paris Saint-Germain (PSG) sukses memanfaatkan hasil imbang pemuncak klasemen Ligue 1, Lille melawan Montpellier.
Pada laga pekan 33 antara PSG vs St Etienne yang berlangsung pada Minggu (18/4/2021) malam WIB di Parc des Princes, Les Parisiens hanya mampu bermain imbang 3-2.
Dua gol PSG dibuat oleh pemain andalannya, Kylian Mbappe (79', 87') serta gol kemenangan yang dicetak oleh Mauro Icardi pada menit 90+6.
Sedangkan gol-gol St Etienne dicetak oleh Denis Bouanga pada menit 78 dan Romain Hamouma pada menit 90+2.
Baca Juga: Presiden PSG Tidak Ragu Neymar dan Mbappe Bakal Bertahan
Hasil ini membuat pasukan Mauricio Pochettino mengumpulkan 69 poin, selisih 1 poin dari pemuncak, Lille.
Kehilangan banyak pemain inti macam Keylor Navas, Marquinhos, Leandro Paredes, Idrisa Gueye, Juan Benat, hingga Neymar Jr, PSG sebenarnya masih dominan sejak awal laga.
Di babak pertama, mereka sukses membuat 9 peluang dari 68 persen penguasaan bola. Tetapi, hanya 1 tembakan yang mengarah ke gawang.
Usai turun minum, PSG lebih mendominasi jalannya laga dengan penguasaan bola mencapai 74 persen.
Namun, mereka harus rela tertinggal lebih dulu usai Denis Bouanga menyarangkan bola ke gawang Sergio Rico.
Baca Juga: Paris Saint-Germain Optimis Neymar dan Mbappe Akan Segera Teken Kontrak Baru
Tuan rumah secara instan merespons gol tersebut. Kylian Mbappe membawa PSG menyamakan skor usai memanfaatkan umpan Ander Herrera.
3 menit jelang waktu normal usai, Mbappe sukses membawa PSG berbalik unggul lewat eksekusi penaltinya.
Kendati demikian, St Etienne tidak menyerah. Romain Hamouma sukses membuat skor menjadi imbang 2-2 lewat golnya pada menit 90+2.
Namun, hanya berselang dua menit, Mauro Icardi muncul sebagai pahlawan PSG. Umpan silang Angel Di Maria sukses ditanduk oleh striker asal Argentina itu menjadi gol kemenangan.
SUSUNAN PEMAIN
PSG (4-2-3-1): Sergio Rico; Alessandro Florenzi, Thilo Kehrer, Presnel Kimpembe, Mitchel Bakker, Danilo Pereira, Ander Herrera; Pablo Sarabia, Rafinha, Kylian Mbappe; Moise Kean.
SAINT-ETIENNE (4-1-4-1): Etienne Green; Mathieu Debuchy, Pape Cisse, Harold Moukoudi, Miguel Trauco; Yvan Neyou; Romain Hamouma, Mahdi Camara, Zaydou Youssouf, Kevin Monnet-Paquet; Wahbi Khazri.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.