Kompas TV nasional peristiwa

Tugu Pamulang akan Ditutup Seng, Kadin PUPR Banten: Supaya Masyarakat Paham Itu Belum Selesai

Kompas.tv - 13 April 2021, 17:18 WIB
tugu-pamulang-akan-ditutup-seng-kadin-pupr-banten-supaya-masyarakat-paham-itu-belum-selesai
Bentuk Tugu Pamulang di Bundaran Jalan Siliwangi, Pamulang, Tangerang Selatan, Senin (12/4/2021). (Sumber: KOMPAS.com/Tria Sutrisna)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS TV - Tugu Pamulang yang berada di bundaran Jalan Siliwangi, Pamulang, Tangerang Selatan, bakal ditutup sementara menggunakan seng.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Banten, M. Tranggono, menjelaskan pihaknya sudah memerintahkan pekerja lapangan untuk menutup area Tugu Pamulang itu.

Baca Juga: Tugu Pamulang Bikin Heboh, Design dan Realisasi Dinilai Tak Sesuai Ekspektasi

Sementara untuk tanaman di area bundaran Jalan Siliwangi, tepatnya di bawah Tugu Pamulang akan dipindahkan sementara.

"Saya sudah perintahkan teman-teman di lapangan untuk menutup dengan seng," kata Tranggono dikutip dari Kompas.com pada Selasa (13/4/2021).

"Jadi hanya sekitar tugunya saja. Mungkin tanamannya itu nanti sebagian kami akan simpan," sambungnya.

Tranggono menjelaskan, penutupan tugu dilakukan sebagai penanda bagi bahwa pembangunan Tugu Pamulang belum selesai, akan dilakukan ke tahap selanjutnya.

Baca Juga: Penampakan Tugu Pamulang yang Bikin Heboh Netizen, Beda Jauh dengan Desain Aslinya

Selain itu, penutupan tugu juga dimaksudkan agar masyarakat tidak lagi beranggapan bahwa tugu yang berdiri saat ini merupakan bentuk akhir.

"Untuk menunjukan bahwa proyek ini belum selesai karena masih akan ada tahap selanjutnya terkait revitalisasi," kata Tranggono.

"Supaya masyarakat juga paham bahwa itu belum selesai. Bahwa proyek ini masih akan berjalan. Supaya orang tidak salah sangka," imbuh dia.

Namun sebelum dilakukan pembangunan ke tahap selanjutnya, kata Tranggono, pihaknya akan melakukan pertemuan terlebih dahulu dengan Dinas Pekerjaan Umum Tangerang Selatan.

Baca Juga: Giant Pamulang Square Tutup, Total Sudah 9 Gerai Giant Tumbang Sejak 2020

Pertemuan tersebut untuk membahas revitalisasi Tugu Pamulang. Direncanakan, pembahasan dilakukan pada Rabu (14/4/2012).



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.