JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Gianyar dan Kota Denpasar, Bali. Dalam kunjungan kerja, Presiden Jokowi akan meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang dilakukan secara massal.
“Saya bertolak menuju bali, pagi ini, untuk kunjungan sehari ke Gianyar dan Denpasar,” kata Presiden Joko Widodo, Selasa (16/3/2021).
Baca Juga: Jokowi: Saya Tegaskan Tidak Ada Niat, Tidak Berminat Jadi Presiden 3 Periode
“Di sana saya hendak meninjau pelaksanaan vaksinasi massal bagi para pelaku industri pariwisata, pimpinan umat beragama, perwakilan budayawan, perwakilan pemuda, hingga masyarakat setempat,” tambahnya.
Dalam kunjungan kerja ke Provinsi Bali, Presiden Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung. Presiden Jokowi bertolak menuju Provinsi Bali menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Baca Juga: Jabatan Presiden 3 Periode, Mahfud MD Pastikan Jokowi Tak Setuju Amandemen UUD 1945
Setibanya di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Presiden akan langsung menuju lokasi pertama kunjungan kerja di Kabupaten Gianyar.
“Di sana akan digelar vaksinasi massal yang diperuntukkan bagi para pelaku industri pariwisata, pimpinan umat beragama, perwakilan budayawan, perwakilan pemuda, hingga masyarakat setempat,” seperti dikutip dari setkab.go.id.
Selanjutnya, Presiden Joko Widodo juga akan meninjau pelaksanaan vaksinasi massal serupa yang digelar di Kota Denpasar. Vaksinasi tersebut diperuntukkan bagi para pekerja industri pariwisata di Bali.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.