Kompas TV nasional sosok

Ulang Tahun ke-78, Wapres Ma'ruf Amin: Panjang Umur Bukanlah Cita-cita

Kompas.tv - 12 Maret 2021, 08:53 WIB
ulang-tahun-ke-78-wapres-ma-ruf-amin-panjang-umur-bukanlah-cita-cita
KH Ma'ruf Amin berdoa bersama keluarga saat ulang tahun ke-78.(Sumber: twitter Ma'ruf Amin)
Penulis : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Wakil Presiden Ma'ruf Amin berulang tahun ke-78 pada Kamis 11 Maret 2021. Memasuki usia tersebut, Wapres mengatakan bahwa panjang umur bukanlah sebuah cita-cita, namun bagaimana hidup memberi manfaat.


"Panjang umur bukanlah cita-cita, tapi bagaimana umur yang diberikan kepada kita itu dapat membawa manfaat. Seperti sabda Nabi Muhammad SAW, Yang terbaik di antara kamu adalah yang umurnya panjang dan amalnya baik. Sebenarnya yang Allah SWT lihat itu bukan umurnya, tapi amalnya"," ujar Ma'ruf melalui cuitan twitternya.

Baca Juga: Wapres Ma'ruf Amin : Isra Mi'raj Mengajarkan Kepemimpinan yang Sabar

Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama (MUI) ini pun berterimakasih kepada seluruh masyarakat yang memberikan doa. "Terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah mendoakan. Semoga kita semua diberikan kemudahan untuk berbakti dan mengabdi kepada Ibu Pertiwi,"

Untuk menyatakan rasa syukur diberi usia yang panjang, Ma'ruf mengadakan doa bersama keluarga di rumahnya. "Sebagai ungkapan syukur memperingati hari lahir, hari ini (Kamis, 11/3/2021) saya berdzikir bersama keluarga mendoakan Indonesia," ujar Ma'ruf.

Ma'ruf Amin menjadi pendamping Presiden Jokowi pada periode 2019-2024. Sebelum aktif di MUI, Ma'ruf adalah politikus dari fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan pernah duduk sebagai anggota DPR. 

Baca Juga: Didampingi Menpora, Wapres Maruf Amin Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Bagi Para Atlet

Ma'ruf Amin pernah duduk sebagai anggota dewan pertimbangan presiden di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.  Ma'ruf Amin dilahirkan di di Kresek, Tangerang,  11 Maret 1943. 


Pada 9 Agustus 2018, Ma'ruf diumumkan sebagai calon wakil presiden pada pemilihan umum Presiden Indonesia 2019 oleh Presiden Joko Widodo, untuk periode kedua.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x