Kompas TV video tahu gak sih lo?

5 Negara Dengan Militer Terkuat di Dunia 2021

Kompas.tv - 11 Maret 2021, 10:01 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Global Fire Power (GFP) merilis daftar militer terkuat dunia untuk 138 negara pada tahun 2021. GFP merupakan situs web independen berbasis statistik yang melacak informasi pertahanan.

Berikut 5 negara dengan militer terkuat versi Global Fire Power 2021:
Amerika Serikat mempunyai kekuatan yang paling besar di dunia. rincian kekuatannya sebagai berikut:

Tank: 6.100 unit
Personel aktif: 1,4 juta
Kendaraan lapis baja: 40.000 unit
Artileri derek: 1.340 unit
Artileri swagerak: 1.500 unit
Proyektor roket: 1.365

Kekuatan udara:
Pesawat tempur: 1.956 unit
Helikopter tempur: 904 unit

Kekuatan laut:
Kapal induk: 11 unit
Kapal selam: 68 unit
Kapal perusak: 92

Rusia. Negeri Beruang Putih ini menempati peringkat kedua negara dengan militer terkuat di dunia dengan rincian kekuatan:

Personel militer aktif: 1.014.000 personel
Tank: 13.000 unit
Kendaraan lapis baja: 27.100 unit
Artileri derek: 4.465 unit
Artileri swagerak: 6.540 unit
Proyektor roket: 3.860 unit

Kekuatan udara:
Pesawat tempur: 789 unit
Pesawat serang darat: 742 unit
Helikopter tempur: 538 unit

Posisi ketiga ditempati oleh China, diikuti oleh India dan Jepang.

Sementara itu, Indonesia menduduki posisi ke-16 sebagai negara dengan kekuatan militer terkuat di dunia. Kendati demikian, Indonesia berhasil menjadi yang pertama di Asia Tenggara sebagai negara dengan militer terkuat.

Video Editor: Novaltri Sarelpa




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x