Kompas TV regional berita daerah

Potret Kemiskinan Warga Dengan Upah 20 ribu Perhari Hidupi 2 Adik Disabilitas Dan Hiperaktif

Kompas.tv - 8 Maret 2021, 15:02 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

Klungkung, KOMPASTV - Angka kemiskinan , utamanya ditengah pandemi covid-19 saat ini terus mengalami peningkatan. Bahkan untuk kabupaten klungkung bali , angka kemiskinan sesuai data badan pusat statistik , BPS , mencapai 4,87 persen , jauh lebih tinggi dari angka propinsi bali , hanya 3,78 persen .

Salah satu warga miskin di banjar jelantik mamoran, desa tojan, kabupaten klungkung. yakni Ni Wayan Sukrani, yang kesehariannya membuat kapur sirih,  yang kemudian dijualnya kepasar dengan penghasilan kurang dari 20 ribu rupiah per hari. Angka ini sungguh tidak cukup, ia harus gunakan untuk menghidupi dirinya dan dua adik tirinya yang mengalami gangguan kesehatan. Satu disabilitas, satunya lagi hiperaktif .

Ni Wayan Sukrani menuturkan, rumah yang ditempatinya adalah peningalan orang tuanya yang sudah lama meninggal. Berikut ibu tirinya yang pergi setelah bapaknya meninggal sehingga wanita 40 tahun ini harus menjadi kakak sekaligus ibu untuk adik-adiknya dengan kondisi serba kekurangan .

Adiknya yang kedua, terpaksa putus sekolah lantaran tidak ada kendaraan untuk mengantarnya di SLB, sedangkan adiknya ketiga , masih duduk di bangku kelas tiga sd . Dan saat belajar online terpaksa harus meminjam dari saudara dekatnya . Namun saat ini sudah dua bulan tidak belajar, lantaran saudaranya sedang pulang kampung ke singaraja/ sehingga pelajaran tertinggal selama dua bulan terakhir .

Upaya menurunkan kemiskinan terus dilakukan berbagai pihak , salah satunya dari persatuan istri tentara , atau persit kartika candra kirana pengurus daerah sembilan udayana, ikut membantu pemerintah mendorong penurunan kemiskinan dengan melaksanakan berbagai aksi sosial . Salah satunya dengan memberikan bantuan bedah rumah .

Selama 25 hari, tni dan juga masyarakat, saling bahu-membahu membantun masyarakat ditengah kesulitannya.  Selain bangunan rumah, juga beserta isi rumah serta dibuatkan toilet layak pakai dan tempat usaha pembuatan kapur sirih , untuk keluarga ini.

#potretkemiskinan #wargamiskin #hidupdengan20ribu 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x