Kompas TV nasional peristiwa

Presiden Jokowi Minta Brand Luar Negeri Digeser Ke Tempat Tidak Strategis di Pusat Perbelanjaan

Kompas.tv - 4 Maret 2021, 12:12 WIB
presiden-jokowi-minta-brand-luar-negeri-digeser-ke-tempat-tidak-strategis-di-pusat-perbelanjaan
Presiden Jokowi saat peresmian pembukaan Rapat Kerja Nasional Kementerian Perdagangan Tahun 2021, di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (4/3/2021) (Sumber: Tangkapan Layar Youtube Setpres)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti

JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden Joko Widodo minta Kementerian Perdagangan mempunyai kebijakan dan strategi yang tepat untuk mengembangkan pasar produk nasional Indonesia. Di antaranya dengan memberikan ruang strategis bagi produk buatan Indonesia di pusat perbelanjaan, baik di Jakarta maupun daerah.

“Dorong untuk produk-produk Indonesia, khususnya UMKM,” kata Jokowi saat peresmian pembukaan Rapat Kerja Nasional Kementerian Perdagangan Tahun 2021, di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (4/3/2021).

“Jangan sampai ruang depan, lokasi-lokasi strategis, justru diisi oleh brand-brand dari luar negeri. Ini harus mulai digeser, mereka digeser ke tempat yang tidak strategis, tempat yang strategis, lokasi yang baik berikan ruang untuk brand-brand lokal,” tambahnya.

Baca Juga: Jokowi Izinkan Asing Cari Harta Karun RI, Susi: Mohon, Kita Sudah Banyak Kehilangan Benda Bersejarah

Jokowi menginginkan branding lokal melekat agar masyarakat lebih mencintai produk indonesia dibanding produk luar negeri. Mengingat, sambung Jokowi, penduduk Indonesia berjumlah lebih dari 270 juta jiwa.

“Seharusnya konsumen yang paling loyal untuk produk-produk kita sendiri, 270 juta adalah jumlah yang besar, pasar yang besar,” katanya

Baca Juga: Ajakan Presiden Jokowi: Cinta Produk Dalam Negeri, Benci Produk Asing

Lebih lanjut, Jokowi minta Kemendag terus mengoptimalkan ajakan-ajakan kepada masyarakat Indonesia untuk lebih mencintai produk-produk buatan dalam negeri.

“Produk-produk indonesia harus terus digaungkan, produk-produk dalam negeri harus digaungkan,” katanya.

“Gaungkan juga benci produk-produk dari luar negeri, bukan hanya cinta tapi benci, cinta barang kita, benci produk dari luar negeri. Sehingga betul-betul masyarakat kita menjadi konsumen yang loyal sekali untuk produk-produk Indonesia,” ujar Jokowi.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x