Kompas TV entertainment film

Usai Beberapa Kali Ditunda, Film Sehun EXO Catman Akhirnya Akan Rilis Maret 2021

Kompas.tv - 2 Maret 2021, 16:56 WIB
usai-beberapa-kali-ditunda-film-sehun-exo-catman-akhirnya-akan-rilis-maret-2021
Film Catman yang dibintangi oleh Sehun EXO akan dirilis. (Sumber: Instagram/@oohsehun)
Penulis : Fiqih Rahmawati

JAKARTA, KOMPAS.TV – Film Korea-China berjudul Catman yang dibintangi oleh Sehun EXO akhirnya mengumumkan tanggal perilisannya.

Melansir dari Kompas.com, Selasa (2/3/2021), film Catman sebenarnya sudah digarap sejak lima tahun lalu, yakni 2016, dan mulanya akan rilis pada tahun 2017.

Sayangnya, pihak film sempat mengundurnya beberapa kali, dari tahun 2018 hingga diundur ke tahun 2020.

Pihak film pun tidak memberikan penjelasan soal perilisan film yang mengalami beberapa kali penundaan.

Kala itu, penggemar beranggapan bahwa penundaan tersebut berkaitan dengan larangan Chinese Hallyu.

Baca Juga: Ini Deretan Drama Korea Tayang Maret 2021, Ada Lee Seung Gi hingga Kim So Hyun yang Akan Tampil

Kini, perilisan film Catman akhirnya diumumkan melalui laman Weibo yang mengunggah trailer film dan tanggal rilisnya.

Penggemar yang sempat khawatir tak jadi melihat Sehun EXO beraksi di dunia peran kini bisa sedikit tenang.

Film Catman akan mulai rilis pada 14 Maret 2021.

Baca Juga: Niat Bakar Sampah, Eh malah Rumahnya Sendiri Yang Terbakar

Untuk diketahui, Sehun EXO akan memerankan Liang Qu, karakter yang digambarkan sebagai sosok yang menawan sekaligus misterius. Liang Qu bisa berubah menjadi kucing.

Dalam film tersebut, ia memiliki teman sekamar Xiao Wan (Janice Wu), wanita jujur yang sedang mengembangkan sebuah aplikasi.

Aplikasi tersebut memungkinkan manusia untuk menerjemahkan suara kucing.

Film Catman kabarnya bisa ditonton di luar China lewat aplikasi WeTV.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x