Kompas TV nasional peristiwa

Mahfud MD: KPK Harus Berbuat Baik Meski Disebut Lemah

Kompas.tv - 28 Februari 2021, 22:47 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Menko Polhukam Mahfud MD menuliskan soal upaya pelemahan KPK lewat akun Twitter-nya.

Menteri Mahfud MD menilai KPK harus tetap berbuat baik walaupun dinilai lemah. Mahfud MD mengatakan bahwa biar masyarakat berbicara dengan data dan fakta.

Baca Juga: Ibas: Jangan Diadu-adu Antara Saya dengan AHY

Mahfud juga menuliskan bahwa upaya untuk melemahkan selalu terjadi tiap periode, tapi KPK tetap tegar karena sistem dan mekanisme KPK kuat.

Selain ada Dewan Pengawas KPK yang kredibel, pemerintah juga sudah membekali KPK dengan Perpres untuk melakukan supervisi, termasuk ambil alih, kasus dari Kejagung dan Polri jika perlu.

Baca Juga: Menkes: 21 Juta Lansia Divaksin Corona Hingga Juni 2021

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x