MEDAN, KOMPAS.TV - Operator sepakbola profesional Indonesia, PT Liga Indonesia Baru (LIB) mencoret dua tim Liga 2, PSMS Medan dan Sriwijaya.
LIB mengambil keputusan baru, membatalkan 2 klub dari Liga 2. Hasil tersebut diambil setelah melakukan rapat dengan para perwakilan 18 klub Liga 1, Sabtu (20/2/2021) kemarin.
"Ya betul, hasil rapat dengan PSSI memang hanya untuk Liga 1," sebut Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno dikutip kompas.tv dari bolasport.
Baca Juga: Polri Berikan Izin, Piala Menpora 2021 Siap Bergulir
Sebelumnya, Piala Menpora bakal diikuti 20 tim yang terbagi di 5 grup. Alhasil, pencoretan dua tim di atas secara otomatis akan mengubah format fase grup.
Pihak PSMS Medan tidak dapat menutupi kekecewaannya. Sekertaris klub, Julius Raja menyebut PSMS sudah merancang rencana untuk tampil di Piala Menpora. Terlebih, izin dari Polri sudah diberikan kepada Ketua Umum PSSI.
Baca Juga: Persiba Kecewa Tidak Diajak dalam Turnamen Pramusim
"Sekarang kan gini, yang memberitahu kita ikut kan LIB dan disampaikanlah sama mereka meskipun secara tertulis belum kita terima, karena kita diikutkan kemarin di dalam virtual meeting dengan Menpora," sebut Julius dikutip kompas.tv dari Tribun-Medan.
"Dan mereka minta data pemain yang akan divaksin. Segera mungkin data pemain sudah kami kirim supaya mengikuti turnamen. Termasuk persiapan tim sudah kita lakukan. Tiba-tiba pas begini kita tidak diundang, kecewa saja.
"Sayangkan, persiapan sudah bagus dan sebulan ini kita latihan. Begitulah sepak bola kita," pungkasnya.
Turnamen pramusim Piala Menpora 2021 dijadwalkan berlangsung mulai 20 Maret dan akan berakhir pada 25 April 2021 mendatang.
Baca Juga: Persiapan Arema FC Jelang Piala Menpora
Baca Juga: Izin Kapolri Turun dan Piala Menpora 2021 Digelar, Ini Respon PSS Sleman
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.