JAKARTA, KOMPAS.TV - Kartika Putri terlibat perseteruan dengan dr. Richard Lee. Menurut Kartika Putri, perseteruannya dengan Dokter Richard Lee telah disalahpahami netizen.
Ia merasa dukungan yang banyak diberikan kepada dokter itu lantaran netizen tidak mengetahui bagian awalnya dan hanya mengetahui ketika kasus ini dia laporkan ke polisi.
Kartika Putri menceritakannya saat menjadi tamu di podcast Close the Door milik Deddy Corbuzier pada Rabu (10/2/2021).
Baca Juga: Dokter Richard Lee Putuskan Berhenti Ulas Kosmetik Berbahaya Usai Dipolisikan Kartika Putri
"Yang ramai pada saat ending doang, netizen enggak tahu nih awalnya. Seakan-akan aku membela produk yang tidak baik dan mencelakai banyak orang dan tidak mendukung edukasi orang (Richard Lee) tersebut," kata Kartika Putri.
Menurut Kartika Putri, hal yang membuatnya mensomasi Dokter Richard lantaran telah menyerangnya secara personal.
"Saya itu membebaskan dia mau buat konten seribu kali. Tapi tolong jangan fitnah aku. Masalahnya dia menyerang saya secara personal dan pribadi. Dia mengucapkan nama saya dengan jelas, Karput. Nama Karput itu kalau di-Google, keluarnya pasti gue zaman jahiliyah, jadi enggak bisa ngelak lagi."
Baca Juga: Gara-gara Krim Wajah, Kartika Putri dan Dokter Richard Lee Berujung Saling Lapor
Kartika Putri menuturkan, Dokter Richard terlalu ribut memfitnahnya setelah ia mensomasi dan kemudian melaporkannya ke plisi.
"Katanya, 'Karput itu mempromosikan produk abal-abal, membahayakan wajah semua orang, terima duitnya saja, enggak peduli mau muka orang hancur apa enggak.' Aku diam saja. Kalau aku enggak pakai, aku bilang tidak. Aku itu honest review. Aku ajak ketemu. Aku DM orang itu, aku enggak mau ramai di media, aku mau kita diam-diam, tapi dia malah bicara di medsos," ujarnya.
Tak kuat melihat hujatan yang dilontarkan netizen, Kartika menonaktifkan komentar di akun Instagram miliknya. Dengan suara bergetar, artis yang dikerap disapa Karput itu akhirnya memutuskan buka suara untuk melindungi keluarganya.
"Iya (anak dibully), semua keluarga dibully. Habis (dibully). Saya sampai matiin kolom komentar, itu betul, karena saya enggak kuat lihat itu semua," ungkapnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.