Kompas TV nasional peristiwa

Anies Pantau Kali Sunter, Warga Cipinang Melayu Gembira Rumahnya Tak Banjir Setelah 25 Tahun

Kompas.tv - 10 Februari 2021, 12:52 WIB
anies-pantau-kali-sunter-warga-cipinang-melayu-gembira-rumahnya-tak-banjir-setelah-25-tahun
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama jajarannya memantau kawasan Cipinang Melayu, Jakarta Timur. (Sumber: Instagram/@aniesbaswedan)
Penulis : Tito Dirhantoro

JAKARTA, KOMPAS TV - Mengenakan pakaian dinas serba coklat, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, meluncur ke kawasan Cipinang, Jakarta Timur pada Selasa (9/2/2021) malam.

Ia bersama rombongannya memantau kondisi air di Kali Sunter, RW 03 dan RW 04 Cipinang Melayu.

Baca Juga: Menentang Penggusuran, Anies Hapus Normalisasi Sungai yang Dicetuskan Jokowi

Sesampainya di lokasi, Anies tampak berbincang dengan jajarannya. Ia membahas mengenai kondisi air, termasuk soal antisipasi agar air Kali Sunter tak masuk ke permukiman warga.

Aktivitas Anies Baswedan meninjau Kali Sunter itu terekam dalam sebuah unggahan story Instagram pribadinya yakni @aniesbaswedan.

Usai meninjau Kali Sunter, Anies menyempatkan diri bertemu dengan beberapa perwakilan warga setempat.

Dari pertemuan itu, salah seorang warga menyebutkan bahwa tempat tinggalnya kini sudah tak lagi terendam banjir setelah 25 tahun.

Baca Juga: Anies Angkat Bicara Soal Banjir Jakarta, Ini Selengkapnya

Menurut warga yang tak menyebutkan namanya itu, kawasan permukimannya tidak banjir berkat upaya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Saya merasakan hasil kerja keras beliau-beliau ini, hadiah tahun ini tidak kebanjiran, (setelah) 25 tahun kami menunggu," kata warga tersebut pada Selasa (9/2/2021).

Sementara itu, Anies sendiri mengatakan, wilayah yang dikunjunginya selama musim penghujan kerap terendam banjir, bahkan dalamnya hingga 3 meter.

Namun, dia melanjutkan, berkat pengerukan Kali Sunter, wilayah tersebut saat ini tidak lagi kebanjiran.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x