SANGIHE, KOMPAS.TV- Badan Sar Nasional Dalam Hal Ini Pos SAR Tahuna, Personil Lanal, Serta Satuan Pol Air Polres Sangihe melaksanakan Latihan Search And Rescue Bersama. Latihan digelar di perairan Sangihe Jumat sore.
Latihan bersama SAR kecelakaan di laut dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan dan kesigapan para personel TNI-Polri serta Tim SAR dalam melakukan pencarian dan penyelamatan.
Jenis latihan yang disimulasikan adalah seperti teknik Medical First Responder, teknik evakuasi korban di laut. Sejumlah alat seperti 1 unit Rigit Inflatable Boat, 1 unit Searider dan perahu karet Lanal Tahuna, serta 1 unit perahu karet Satpolair Polres Kepulauan Sangihe diturunkan dalam kegiatan latihan ini.
Latihan bersama digelar selama dua hari yang diharapkan dapat memacu semangat petugas dilapangan dengan dibekali kemampuan yang baik.
#kompastvmanado #sar #rescue
Aldy Pascoal Kompas tv Sangihe
Saksikan Siaran Kompastv :
Chanel 46 UHF
Fb : Kompastv Manado
Yt : Kompastv Manado
Alamat Studio Kompastv Manado
Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun
Kecamatan Malalayang, Kota Manado
Sulawesi Utara
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.