JAKARTA, KOMPAS.TV - Millen Cyrus baru-baru ini membeberkan penampilannya kala menjalankan shalat Jumat di masjid. Penampilan Millen Cyrus saat shalat Jumat ternyata membuat jamaah laki-laki gagal fokus.
Diketahui, selebgram ini sering menjadi sorotan karena perubahan penampilannya, terlebih secara fisik.
"Aku mau nanya, tapi kalau kamu enggak mau jawab enggak apa-apa," kata Ussy Sulistiawaty dalam YouTube Ussy Andhika Official.
"Kamu kalau shalat tuh apa?," tanyanya.
"Tetap pakai sarung, sampai detik ini pun pakai sarung," kata Millen Cyrus.
Ia kemudian memaparkan caranya berpenampilan saat salat jumat di masjid. Ia juga tak malu-malu datang ke masjid untuk salat Jumat meski masih ada extention bulu mata.
"(Rambut) dikuncir aja. Terus kalau salat Jumat ya biasa aja, even ada extention bulu mata," jelas Millen Cyrus.
Istri Andhika Pratama itu pun kemudian menanyakan kenyamanan Millen Cyrus saat mengenakan sarung untuk salat.
Millen mengaku tetap nyaman meski berpakaian laki-laki ketika salat, sebab tak memungkiri bahwa dirinya adalah seorang pria secara lahiriah.
"Nyaman," kata Millen Cyrus.
Saat Jumatan, Millen akui membuat jamaah salat Jumat dibuat bingung hingga memerhatikan dirinya.
"Di sana kan duduk dulu, dengar ceramah, jadi kayak aduh buruan ini bulu mata gue udah kesana sini," katanya sambil tertawa.
Ussy Sulistiawaty yang mendengarnya juga ikut tertawa terbahak-bahak membayangkan yang terjadi pada Millen Cyrus di masjid.
Untuk mengatasinya, ia biasa memilih saf paling ujung dan meringkukkan badannya untuk menutupi bagian dada.
"Aku kan pakai kaos, cuman kan mau ditutupin juga enggak bisa," kata Millen Cyrus.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.