JAKARTA, KOMPAS.TV- Ketua Umum Partai Demokrat yang pertama, Subur Budhisantoso, mengaku namanya dicatut dalam konferensi pers yang digelar oleh Forum Pendiri dan Senior Partai Demokrat, pada Selasa (2/1/2021).
"Saya Subur Budhisantoso, ketua umum pertama Partai Demokrat menegaskan bahwa saya tidak pernah dihubungi dan tidak tahu-menahu mengenai acara Forum Pendiri dan Senior Partai Demokrat," kata Subur dalam keterangan tertulis, Rabu (3/1/2021).
Baca Juga: Soal DPP Partai Demokrat Pungut Iuran ke DPC Dibantah: Tidak Pernah Ada Setoran
Guru Besar Antropologi UI yang sudah purnabakti ini membantah dirinya merupakan dari empat faksi yang menolak kemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Sebaliknya, Subur malah mendukung AHY sebagai ketua umum dan mengajak para senior partai untuk memberi kesempatan kepada AHY. "Mari kita dukung adik-adik kita membesarkan Partai Demokrat. Saya setuju dengan pernyataan Ketum AHY kemarin, jangan mau kita dipecah-belah oleh segelintir oknum eksternal," lanjutnya.
Baca Juga: Pengamat: Partai Demokrat Punya Hak Untuk Klarifikasi Kepada Presiden Jokowi
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat AHY menyebutkan ada gerakan yang akan mengambilalih partai secara paksa. Sekelompok elite demokrat kemudian menunjuk nama Moeldoko yang dibantu sejumlah kader, baik yang aktif maupun yang sudah tidak aktif.
Namun, Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko menepis tudingan akan merebut Partai Demokrat. Dia mengaku hanya dikunjungi sejumlah pengurus kemudian bercerita. Di sana, kata Moeldoko, dia hanya mendengarkan saja.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.