Kompas TV regional peristiwa

Mal BTM Kebakaran, Api Berkobar dari Outtlet Fashion Diduga Korsleting Listrik

Kompas.tv - 1 Februari 2021, 06:10 WIB
Penulis : Dea Davina

BOGOR, KOMPAS.TV - Outlet fashion, di lantai satu, Bogor Trade Mall, BTM, Kota Bogor, pada Minggu (31/01) sore terbakar. 

Kebakaran ini diduga karena adanya korsleting listrik.

Dalam video ini adalah suasana saat warga melihat adanya kobaran api di salah satu outlet di Bogor Trade Mall.

Dari gambar tampak api berkobar di bagian depan gedung Bogor Trade Mal.

Asap hitam terlihat mengepul dan menjadi perhatian pengguna jalan yang melintas di sekitar BTM.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Berdasarkan data yang didapat damkar, ada tiga orang karyawan yang pingsan karena sesak napas.

Dan ini adalah sudut lain visual kebakaran di Bogor Trade Mal.

Kobaran api menyebabkan kaca gedung BTM pecah.

Menurut Ade Nugraha, Kabid Damkar Kota Bogor, api diduga berasal dari lampu reklame yang mengalami korsleting.  

Akibat peristiwa ini operasional mal ditutup lebih cepat.

Petugas pemadam berusaha memdamkan api yang berasal dari outlet fashion Amira yang berada lantai satu, Bogor Trade Mall.

Sekitar 40 menit, dua unit mobil pemadam yang pertama tiba di lokasi api dan berhasil memadamkan api.

Proses pemadaman kebakaran di BTM ini juga disaksikan para pengunjung dan karyawan BTM yang sebelumnya berhamburan keluar mal.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x