Kompas TV nasional update

Flyover Tapal Kuda Lenteng Agung Diuji Coba, Warga: Kami Berterimakasih

Kompas.tv - 31 Januari 2021, 18:36 WIB
Penulis : Reny Mardika

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jalan layang atau flyover tapal kuda yang berada di Lenteng Agung dan Tanjung Barat yang menjadi akses warga Jakarta Selatan dan Depok mulai diuji coba.

Flyover tapal kuda Lenteng Agung mulai diuji coba dan bisa dilintasi pengguna jalan.

Dengan adanya flyover ini diharapkan bisa mengurangi kemacetan yang biasanya terjadi di kawasan ini.

Pengakuan salah satu warga, Abdul Majid, mengaku dipermudah dengan adanya flyover ini.

Baca Juga: Warga Kolong Flyover Belakang Kemensos Tolak Tawaran Risma, Lurah Pegangsaan Ungkap Alasannya

"Dengan dibangunnya flyover ini, sebagai warga Lenteng Agung, kita berterimakasih," ujarnya.

Flyover Lenteng Agung memiliki panjang 430 meter di sisi barat dan 450 meter di sisi timur.

Sedangkan flyover Tanjung Barat sisi barat mencapai 540 meter dan sisi timur 590 meter.

Flyover yang menyerupai bentuk tapal kuda ini rencananya akan diresmikan pada Maret mendatang.

Baca Juga: Remaja Ini Jadi Korban Penusukan di Lenteng Agung, Jaksel




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x