KUNINGAN, KOMPAS TV –
Beginilah aktivitas kelompok Peternak Muda Kelinci, di Desa Bojong, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, mereka rutin membersihkan kandang-kandang kelinci ternak milik mereka satu hingga dua hari sekali.
Ternak Kelinci Hias ini dimulai tahun 2017 lalu, kurniawan sebagai pendiri awalnya hanya memelihara kelinci lokal Kuningan, lambat laun dia memelihara kelinci jenis hias antara lain: fujilop, lion head, english angora, dan flemish giant rabbit.
Tiap jenis kelinci memiliki jenis dan perawatan masing-masing, pasalnya mereka memiliki karakter yang berbeda-beda, sehingga memengaruhi cara merawatnya, kini dia memiliki lebih dari 50 ekor induk kelinci hias, tidak ada kelinci local.
Menariknya, kurniawan tidak hanya ternak sendiri, dia justru memberdayakan para pemuda Desa Bojong untuk ternak kelinci, lambat laun kelompok yang diinisiasi kurniawan memiliki 14 anggota, yang kini memiliki ternak masing-masing.
Pemberdayaan ini juga dilakukan guna memenuhi pesanan dari warga yang hobi memelihara kelinci, mereka tersebar di Jabodetabek, beberapa daerah di pulau Jawa hingga Bali.
Untuk lebih tahu berita ter-update seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG : https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube : https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...
Twitter : https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook : https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.