LAMPUNG, KOMPAS.TV - Curah hujan tinggi beberapa pekan terakhir terus mengguyur sejumlah wilayah di Provinsi Lampung.
Di Kabupaten Lampung Tengah, intensitas hujan lebat membuat jembatan penghubung antar lima kampung di Kecamatan Selagai Lingga, Kabupaten Lampung Tengah, Lampung terputus dan ambles.
Jalan satu-satunya untuk menghubungkan antar kampung inipun tak bisa dilalui kendaraan.
Agar bisa dilalui, sejumlah warga bersama aparat kelurahan bergotong-royong memperbaiki jalan dengan alat seadanya.
Mengingat jalan ambles ini merupakan akses utama warga di wilayah setempat.
Baca Juga: Berhasil Diringkus, Eks Karyawan Dalang Perampokan Minimarket
Perbaikan serius dari pemerintah daerah setempat, menjadi harapan warga agar bisa kembali beraktivitas.
#tanahambles #cuacaekstrem #curahhujan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.