Kompas TV regional berita daerah

Hujan Deras Tumbangkan Puluhan Pohon

Kompas.tv - 20 Januari 2021, 10:37 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Petugas dari Palang Merah Indonesia (PMI) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pekalongan melakukan pemindahan pohon tumbang. Ada lima titik pohon tumbang saat hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah selatan Pekalongan.

 

Diantaranya ialah di jalur nasional Pekalongan-Banjarnegara, Pekalongan - Batang, jalur antar Kecamatan. Paling parah pohon tumbang melanda di jalur nasional Pekalongan banjarnegara tepatnya di sekitar tugu nol kilometer Kajen.

 

Badan pohon menutup seluruh lajur jalan sehingga mengakibatkan antrian. Setelah melakukan pemindahan pohon yang menutup jalan arus lalu lintas kembali normal.

 

Hujan deras disertai angin melanda wilayah Kabupaten Pekalongan sejak senin pagi hingga malam hari. Petugas dari BPBD maupun PMI menghimbau agar masyarakat waspada akan terjadinya bencana alam akibat hujan deras dan angin kencang.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x