Kompas TV regional berita daerah

Petugas Memergoki Penyelundupan Narkoba di Lapas Kedungpane Semarang

Kompas.tv - 19 Januari 2021, 11:31 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - RRD  wanita berusia 26 tahun warga  Kota Semarang, Senin (18/01/21) siang, berhasil diamankan petugas Lapas Kedungpane Semarang saat hendak mengunjungi teman dekatnya yang mendekam di sel Lapas Kelas I Kedungpane Semarang. RRD yang berencana mengunjungi temannya tersebut, kedapatan membawa tujuh paket narkoba yang disembunyikan di dalam makanan ringan yang dibawanya.

Sebelumnya, petugas tidak menaruh curiga pada wanita yang memakai kerudung dan memakai masker tersebut, saat RRD menitipkan barang untuk diberikan kepada temannya ALW narapidana kasus narkoba. Sebelum wanita tersebut pergi, petugas melakukan pemeriksaan pada makanan ringan yang dibawa wanita tersebut. Mendapati ada bungkusan mencurigakan, petugas pelayanan Lapas Kelas I Kedungpane Semarang kemudian mengamankan wanita tersebut.

"Petugas kami sekitar jam 10:25 WIB, telah menggagalkan penyelundupan barang-barang terlarang sejenis sabu yang diselundupkan oleh seorang pengunjung dengan inisial RRD. Adapun barang tersebut disembunyikan di dalam makanan berupa pop corn, setelah itu, setelah diperiksa, langsung sipemilik itu, kita amankan di ruang pemeriksaan, dan juga itu merupakan pacar daripada warga binaan yang berinisial Y" ujar Dadi Mulyadi, Kalapas Kelas I Kedungpane Semarang.

Upaya penggagalan petugas pelayaan Lapas Kelas I Kedungpane Semarang tersebut, sebagai langkah untuk mencegah maraknya peredaran narkoba di Kota Semarang. Terlebih, saat ini Lapas Kelas Satu Kedungpane Semarang memiliki jumlah narapidana terbanyak kasus narkoba dan obat terlarang. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, wanita yang hendak menyelundupkan narkoba tersebut dikirim ke Polsek Ngaliyan, Kota Semarang, untuk dilakukan proses lebih lanjut.

#LapasKelasSatuKedungpane #KotaSemarang #Narkoba

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x