Kompas TV nasional peristiwa

RS Yarsi: Syekh Ali Jaber Meninggal dalam Keadaan Negatif Covid-19

Kompas.tv - 14 Januari 2021, 15:08 WIB
rs-yarsi-syekh-ali-jaber-meninggal-dalam-keadaan-negatif-covid-19
Ulama ternama Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia (Sumber: Screenshot via facebook Syekh Ali Jaber)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rumah Sakit (RS) Yarsi memberikan keterangan terkait status kesehatan Syekh Ali Jaber saat meninggal dunia.

Mewakili pihak rumah sakit Manajer Humas dan Pemasaran RS Yarsi, Elly M Yahya, mengatakan Syekh Ali Jaber meninggal setelah negatif Covid-19.

Elly membenarkan Syekh Ali Jaber mendapatkan perawatan RS Yarsi pada sekitar 19 hari lalu dalam keadaan sudah terkonfirmasi positif Covid-19.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Meninggal, SBY: Selamat Jalan Sahabatku

Pada minggu kedua perjalanan perawatan medisnya, RS Yarsi telah melakukan tes PCR terhadap Syekh Ali Jaber.

"Kemarin kami sudah melakukan PCR, dan hasilnya negatif," kata Elly dalam konferensi pers di RS Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (14/1/2021).

Sejak memberikan pelayanan perawatan, RS Yarsi mengaku telah memberikan segala upaya yang maksimal kepada Syekh Ali Jaber.

"Insya Allah kami tim medis telah memberikan segala upaya yang optimal untuk tata laksana kepada pasien," kata Elly.

RS Yarsi menyatakan duka cita yang mendalam dengan berpulangnya ulama asal Timur Tengah itu.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Wafat, Mahfud MD: Kita Kehilangan Pemersatu Umat

"Kami dari civitas Yarsi menyatakan duka yang mendalam atas berpulangnya beliau."

"Semoga semua yang diajarkan beliau dapat menjadi teladan dan dapat kita laksanakan sebagai umat Islam, karena beliau telah memberi contoh yang luar biasa bersama dengan keluarga beliau," kata Elly.

Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada pukul 08.30 WIB pagi tadi di RS Yarsi.

Kompas TV memastikannya setelah mendapatkan informasi dari lama akun Instagram Ustaz Yusuf Mansur dan Yayasan Syekh Ali Jaber yang mengunggah keterangan tertulis dari Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber, Habib Abdurrahman Alhabsyi.

Baca Juga: Permintaan Syekh Ali Jaber kepada Mahfud MD di Pertemuan Terakhir

"Innalillahi wa innailaihi rajiun, kita semua berduka, Indonesia berduka, Syekh Ali berpulang ke rahmatullah jam 08.30 pagi tadi di RS Yarsi," kata Yusuf Mansur.

"Telah wafat guru kita, Syekh Ali Jaber (Ali Saleh Mohammed Ali Jaber) di RS Yarsi hari ini, 14 Januari 2021, 1 Jumadil Akhir 1442 H, jam 08.30 WIB dalam keadaan negatif Covid," seperti tertulis dari Habib Abdurrahman Alhabsyi.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x