Kompas TV tekno games

Moms, Jangan Sampai Anak Alami Gaming Disorder, Ya!

Kompas.tv - 13 Januari 2021, 14:18 WIB
moms-jangan-sampai-anak-alami-gaming-disorder-ya
Ilustrasi Bermain Game (Sumber: unsplash.com)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Eddward S Kennedy

SOLO, KOMPAS.TV – Bermain game merupakan kegiatan yang banyak disukai orang. Tidak hanya anak-anak, orang dewasa pun juga banyak yang gila bermain game.

Pada umumnya bermain game digunakan untuk mengisi waktu luang. Namun, apabila tidak diberikan pengawasan yang baik, anak-anak bisa menghabiskan waktunya seharian untuk bermain game dan rentan mengalami kecanduan.

Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO sudah menyatakan bahwa kecanduan main game ditetapkan sebagai gangguan mental, lho! Namanya: gaming disorder. Berikut ciri-cirinya.

Ciri-Ciri Gaming Disorder Pada Anak

Para orang tua perlu memerhatikan bagaimana ciri-ciri atau gejala anak-anak yang mengalami gaming disorder. Dengan begitu, para orang tua bisa segera melakukan tindakan agar tidak menimbulkan gangguan kesehatan pada anak.

Menurut WHO yang dikutip dari halodoc.com, anak yang mengalami gaming disorder mempunyai ciri-ciri berikut setidaknya selama 12 bulan:

  • Tidak mampu berhenti bermain game
  • Memprioritaskan game dibandingkan aktivitas lainnya
  • Terus-menerus bermain game meskipun tahu ada konsekuensi negatifnya

Dengan ciri-ciri tersebut, anak bisa disebut mengalami gaming disorder. Apabila sudah mencapai tingkatan yang parah, maka bisa memengaruhi hubungan dengan keluarga, kehidupan sosial, hingga akedemiknya.

Malah ada beberapa kasus, kecanduan bermain game bisa menyebabkan kematian!

Cara Cegah Gaming Disorder pada Anak

Melansir dari laman WebMD, gaming disorder bisa diatasi dengan melakukan terapi. Terapi yang biasa digunakan ialah terapi perilaku kognitif atau cognitive behavioural therapy (CBT).

Terapi ini berfokus pada bagaimana cara mengganti pemikiran anak tentang bermain game untuk mengubah perilakunya.

Terapis juga mengajarkan pada orang tua bagaimana cara membatasi waktu anak bermain game. Namun, jangan tunggu sampai anak mengalami gaming disorder

Hal-hal berikut bisa dilakukan orang tua untuk mencegah anak mengalami gaming disorder:

  • Membatasi waktu bermain game pada anak, jangan sampai melebihi waktu yang ditetapkan
  • Cek secara berkala, game apa yang dimainkan oleh anak dan apakah cocok untuk anak seusianya
  • Jangan membiarkan anak menggunakan gadget menjelang waktu tidur
  • Buat suasana rumah menyenangkan bagi anak untuk mengurangi kesempatan anak bermain game.
  • Mengajak anak untuk berkegiatan secara positif seperti berolahraga, mengajar anak melukis, atau bernyanyi.

Hati-hati, ya, moms!



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.