MAGELANG, KOMPAS.TV - Ketersediaan logistik untuk kebutuhan pengungsi warga lereng merapi di Desa Banyurojo, Kecamatan Mertoyudan, Magelang masih mencukupi untuk satu minggu ke depan. Posko pengungsian di desa banyurojo ini kembali ditempati oleh warga dari Dusun Babadan 1, Desa Paten, Kecamatan Dukun. Menurut Sekretaris Desa Banyurojo, Agus Firmansyah, meski baru kemarin menempati posko pengungsian, untuk logistik sudah tercukupi.
Hal tersebut lantaran logistik para pengungsi pada periode pertama masih disimpan dan masih mencukupi untuk satu minggu ke depan. Sementara kebutuhan lain untuk anak-anak, ibu serta masker dan hand sanitizer masih minim. Warga lereng merapi yang mengungsi mengaku merasa lebih nyaman dan aman tinggal di posko pengungsian, karena lokasinya jauh dari Gunung Merapi.
#GunungMerapi #PoskoPengungsian #Logistik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.