Kompas TV regional berita daerah

Kakanwil Kemenkumham Sulsel Beri Pengarahan Kepada CPNS

Kompas.tv - 6 Januari 2021, 20:24 WIB
kakanwil-kemenkumham-sulsel-beri-pengarahan-kepada-cpns
Kepala Kanwil Kemenkumham Sulsel, Harun Sulianto memberikan pengarahan kepada 150 Calon Pegawai Negeri Sipil (Sumber: Humas Kanwilkumham sulsel)
Penulis : KompasTV Makassar

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Kepala Kanwil Kemenkumham Sulsel, Harun Sulianto memberikan pengarahan kepada 150 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2019 di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sulsel yang telah dinyatakan lulus seleksi beberapa bulan lalu.

Acara yang diselenggarakan di Aula Kanwil Kemenkumham Sulsel pada Rabu (06/01/2021) ini dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Edi Kurniadi, Kepala Divisi Keimigrasian Dodi Karnida, dan Kepala Divisi Pelanayan Hukum dan HAM Anggoro Dasananto serta Para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT), dan CPNS 2019 di lingkungan Kemenkumham Sulsel baik secara langsung maupun virtual melalui Zoom Meeting.

Pengarahan ini dibuka dengan lagu 'Pamer Bojo (Cendol Dawet)' yang dipopulerkan oleh mendiang, Didi Kempot. Kakanwil Harun Sulianto berharap para CPNS 2019 pandai mengenali trending topik di Media Sosial juga  di kalangan milenial karena sebagian besar  pembaca di medsos dan media  lainnya adalah kaum milenial. 

“Untuk itu kepada para CPNS agar dapat jadi  “ Jubir “ nya  Unit Pelaksana Teknis maupun Kanwil dengan mempublikasikan setiap capaian kinerja positif dan mempublikasikannya dalam medos dengan perspektif milenial,” Pinta Harun. 

Harun Juga mengatakan, ada tiga fungsi ASN yang harus dilaksanakan yakni pelaksanan kebijakan Publik, pelayanan publik, dan perekat serta pemersatu bangsa. “Kemudian, ASN berkewajiban untuk setia dan taat pada pancasila, UUD 1945 dan pemerintahan yang sah, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, melaksanakan kebijakan yang dirumuskan pejabat pemerintah yang berwenang, mentaati ketentuan peraturan perundang-undangan, melaksanakan tugas kedinasan dengan penuh pengabdian, kejujuran, kesadaran, dan tanggung jawab, menunjukkan integritas dan keteladanan, menyimpan rahasia jabatan, dan bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia,” Jelas Harun.

Kakanwil mengingatkan  kepada para CPNS 2019 untuk bekerja dengan giat dan selalu mensyukuri karunia Tuhan. "Jangan kecewakan orang tua kalian, niatkan bekerja sebagai ibadah untuk mengabdi kepada bangsa dang negara," tutup Harun.

#SELEKSIPNS
#CPNS
#MENKUMHAM




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x