Kompas TV bisnis kompas bisnis

Presiden Ingatkan Protokol Kesehatan Terus Dilakukan Meski Ada Vaksin

Kompas.tv - 5 Januari 2021, 19:45 WIB
Penulis : Merlion Gusti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam tahap pertama, sebanyak 700.000 vaksin covid-19, dikirimkan ke 34 provinsi. 

Presiden Joko Widodo, mengingatkan warga tetap menjalankan protokol kesehatan.

Hal ini disampaikan presiden dalam penyerahan sertifikat tanah untuk rakyat di Istana Negara.

Presiden menegaskan vaksinasi diprioritaskan untuk tenaga kesehatan di rumah sakit.

Presiden menyebut vaksinasi akan dilaksanakan pekan depan.

Presiden Joko Widodo, menargetkan program vaksinasi covid-19, dimulai pekan depan, dan akan selesai dalam waktu kurang dari setahun.

Presiden juga menyebut, akan datang lagi 15 juta bahan baku vaksin covid-19, yang akan diproduksi Biofarma, pada pekan depan.

Dalam keterangan di Istana Negara, Selasa siang tadi, presiden menyebut, pendistribusian vaksin covid 19 telah dilakukan secara bertahap.

Untuk tahap pertama, sebanyak 700.000 vaksin covid-19, sudah dikirim ke 34 provinsi.

Dalam program vaksinasi ini, presiden menjelaskan, tenaga kesehatan menjadi prioritas untuk mendapat vaksin. Disusul aparat TNI, Polri, guru, dan masyarakat umum.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x