JAKARTA, KOMPAS.TV - Gara-gara seorang menteri kecelakaan, wanita ini jadi tahu harga sepeda suaminya fantastis.
Curhatan seorang istri di Twitter mendadak viral di media sosial lantaran ia mengaku baru mengetahui harga sepeda sang suami mencapai ratusan juta setelah melihat seorang menteri mengalami kecelakaan.
Kecelakaan itu menimpa Menteri Sains, Teknologi, dan Inovasi Malaysia, Khairy Jamaluddin Abu Bakar atau yang biasa disapa KJ.
Cerita bermula saat akun Twitter @theborneoghost mengunggah twit bahwa produsen sepeda premium Italia @Pinarello_UK meminta maaf ke KJ.
Pinarello juga bersedia mengganti total sepeda KJ dengan yang baru, bernilai lebih dari 45.000 (Rp 157 juta) untuk tipe Dogma F10.
Unggahan itu lalu ditanggapi netizen dengan akun @cikNils, yang meng-quote tweet dengan kata-kata suaminya juga punya sepeda seperti itu tapi tidak bilang kalau harganya ratusan juta.
"Saya perhatikan itu sepeda yang sama... Suami saya tidak bilang harganya RM45k," tweetnya @cikNils.
Dilaporkan World of Buzz, curhatan Cik Nils juga menyebar luas di Facebook dan Instagram. Banyak netizen laki-laki coba menenangkan Cik Nils, agar suaminya tidak mendapat masalah besar gara-gara harga sepeda.
Ada yang berkomentar itu tidak sama dengan sepeda KJ, dan ada yang bilang suaminya mungkin cuma pasang stiker.
Akun e-commerce Malaysia juga ikut nimbrung coba mendinginkan suasana, dengan mengatakan mungkin suami beli saat flash sale.
Meski Cik Nils tampak kaget dengan reaksi warganet, dia kemudian meluruskan twitnya dengan berkata harga sepeda suaminya bukan masalah besar dan sudah diselesaikan baik-baik.
ok dah dah la tu..Takde sesiapa yang tercedera sepanjang tweet saya ni viral. Basikal harga (dirahsiakan) pun masih elok dijaga. Ahli kelab lelaki-lelaki mithali dah boleh bersurai sekarang.
— iamsapphire (@cikNils) December 29, 2020
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.