Kompas TV internasional kompas dunia

Korea Selatan Cetak Rekor Kasus Virus Corona Tertinggi pada Hari Natal

Kompas.tv - 25 Desember 2020, 09:42 WIB
korea-selatan-cetak-rekor-kasus-virus-corona-tertinggi-pada-hari-natal
Petugas kesehatan dengan APD lengkap melakukan pengujian virus corona di Seoul, Korea Selatan, Kamis, 24 Desember 2020. (Sumber: Associated Press)
Penulis : Tussie Ayu

SEOUL, KOMPAS.TV – Korea Selatan Cetak Rekor Kasus virus corona tertinggi pada Hari Natal. Sebanyak 1.241 kasus baru yang terkonfirmasi, dilaporkan pada Jumat (25/12/2020). Seperti dikutip dari the Associated Press, jumlah ini meningkatkan total kasus virus corona yang terjadi di negara ini menjadi 54.770.

Para pejabat mengatakan, lebih dari 17 orang telah meninggal karena Covid-19 dalam 24 jam sebelumnya. Hingga kini, kasus kematian karena virus corona di Korea Selatan telah mencapai 773 orang.

Baca Juga: Cegah Ledakan Covid-19, Korea Selatan Berlakukan Pembatasan Sosial Ketat di Seluruh Negeri

Negara ini telah memperluas program pengujian massal untuk memperlambat laju virus corona. Lebih dari 118.000 pengujian dilakukan pada hari Kamis (24/12/2020). Para pejabat juga melarang pertemuan sosial pribadi hingga 3 Januari, menutup taman nasional dan resor ski.

Selain itu, pemerintah menetapkan denda untuk restoran, jika mereka melayani kelompok orang yang terdiri dari lima orang atau lebih.

Baca Juga: Virus Corona Terus Menanjak di Korea Selatan, Hari ini Bertambah 615 Kasus Baru

Para pejabat kesehatan di Korea Selatan mendesak warga untuk tetap waspada untuk membantu menekan lonjakan virus corona. Hal ini dilakukan untuk mencegah membludaknya pasien rawat inap dan menghindari kematian terkait Covid-19.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x