CONNECTICUT, KOMPAS.TV - Devon Dalio, putra salah satu orang terkaya di dunia, Ray Dalio tewas setelah mobilnya menabrak sebuah toko.
Devon Dalio yang berusia 42 tahun itu tewas setelah mobilnya menabrak Toko Verizon di Greenwich, Connecticut, Amerika Serikat, Kamis (17/12/2020).
Seperti dikutip dari New York Post, Insiden tersebut sempat menimbulkan kebakaran.
Baca Juga: PM Israel Benjamin Netanyahu Disuntik Vaksin Covid-19 dan Disiarkan Secara Langsung
Pihak kepolisian saat dikabarkan masih menyelidiki penyebab kenapa mobil Audi yang dikemudikan Dalio bisa menabrak toko.
Menurut polisi kepada Greenwich Times, Dalio menyeberangi tempat parkir dan melewati trotoar sebelum kemudian menabrak pintu depan dan masuk ke dalam toko.
Ketika polisi tiba, toko itu sudah dipenuh api dan asap. Menurut kepolisian Greenwich, tangki bensin mobil itu kemungkinan rusak saat masuk ke dalam toko.
Para karyawan toko pun berhasil keluar tanpa ada yang cedera, meski keadaan toko rusak parah.
Melalui Twitter-nya, Ray Dalio mengaku keluarganya tengah berduka dan tak bisa dihubungi untuk sementara.
Baca Juga: Ingin Refund iPhone 12 sambil Menangis, Alasan Pria Ini Menyayat Hati
Devon Dalio adalah putra tertua Ray Dalio, yang merupakan orang terkaya di dunia nomor 79 berdasarkan ranking Bloomberg.
Ray Dalio merupakan pendiri perusahaan Bridgewater yang merupakan pengelola investasi global terbesar di dunia.
Sementara itu, Devon Dalio adalah salah satu pendiri P-Squared Management Enterprises, firma ekuitas swasta yang memiliki spesialisasi dalam perusahaan teknologi perawatan kesehatan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.