Kompas TV nasional peristiwa

Pilih Ketua Umum Baru, PPP Gelar Muktamar ke-9 di Makassar

Kompas.tv - 19 Desember 2020, 21:20 WIB

KOMPAS.TV - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar Muktamar ke-9 di Makassar, Sulawesi Selatan.

Agenda dalam Muktamar kali ini adalah Pemilihan Ketua Umum Partai.

Sejumlah DPW III juga ikut menghadiri Muktamar secara virtual.

Plt Ketua Umum PPP,  Suharso Monoarfa berpesan kepada seluruh kadernya untuk menjadikan Muktamar ini menjadi awal perjuangan menuju Pemilu 2024.

Suharso menargetkan PPP menang pada pemilu 2024.

Dalam Muktamar kali ini, PPP akan memilih ketua umumnya untuk memimpin partai.

Sejauh ini, bursa ketua umum PPP mengerucut pada dua nama yakni Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monarfa.

Keduanya dinilai memiliki modal sosial politik yang kuat untuk menduduki kursi ketua umum.

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Forkopimda Sulsel Pantau Misa Natal

27 Desember 2024, 14:53 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x