Kompas TV regional berita daerah

Geliat Usaha Mikro Kecil Menengah di Tengah Pandemi

Kompas.tv - 12 Desember 2020, 09:01 WIB
Penulis : Merlion Gusti

MOJOKERTO, KOMPAS.TV - Meningkatkan kualitas kambing dari sisi genetik, peternak di Edufarm Kambing Burja di Mojokerto Jawa Timur, mengawinkan kambing lokal dengan dengan pejantan kualitas super asal Australia.

Kreativitas dua mahasiswa di Manado Sulawesi Utara di masa pandemi covid-19, terciptalah sebuah produk krim rambut khusus laki-laki, dengan merek "Celebes Pomade". Kami akan hadirkan geliat umkm keduanya berikut ini.

Harus memiliki garis keturunan yang jelas, itulah yang selalu diterapkan para peternak kambing di Edufarm Kambing Burja, Desa Jatijejer, Kecamatan Trawas, Mojokerto Jawa Timur.
  
Dalam meningkatkan kualitas kambing dari sisi genetik yang bagus, peternak di Edufarm Kambing Burja mengawinkan kambing jawa atau kambing lokal, dengan dengan pejantan kualitas super jenis Boer, yang didatangkan langsung dari Australia.

Pemilihan bibit super ini bukan tanpa alasan, kambing jenis boer ini juga mempunyai perawakan yang gagah, dan pertumbuhan yang cepat, dalam satu bulan, bobot kambing boer ini bisa naik lima hingga tujuh kilogram, karena kambing jenis boer ini tidak memilih jenis makanan.
  
Selain untuk meningkatkan kualitas kambing lokal, dan pendapatan peternak, Edufarm Kambing Burja juga menjadi tempat mahasiswa melakukan penelitian, atau belajar tentang nutrisi, dan perlakuan terhadap hewan ternak, agar bisa lebih mengembangkan dunia peternakan di masa depan.

Kreativitas dua mahasiswa di Manado Sulawesi Utara di masa pandemi covid-19, bisa menjadi inspirasi. Dari tangan dingin Andrianto Wongkar dan Rafennia Kakalang, terciptalah sebuah produk krim rambut khusus laki-laki, dengan merek "Celebes Pomade".
  
Dirintis sejak bulan november 2020, krim rambut "Celebes Pomade" ini terdiri dari tiga unsur utama, yakni "Oil Based", "Water Based" serta "Clay Based", tidak hanya itu, krim rambut ini juga memiliki banyak varian aroma, membuat konsumen bisa punya banyak pilihan sesuai selera.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x