Kompas TV regional berita daerah

Kekhawatiran Muncul Klaster Covid-19 dari Bioskop di Sleman, Begini Alasannya

Kompas.tv - 1 Desember 2020, 19:19 WIB
kekhawatiran-muncul-klaster-covid-19-dari-bioskop-di-sleman-begini-alasannya
Ilustrasi dalam bioskop di Sleman. (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Switzy Sabandar

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Beroperasinya kembali tiga bioskop di Sleman memunculkan kekhawatiran baru. Dinas Kesehatan Sleman khawatir jika bioskop di Sleman yang sudah dibuka itu berpotensi memunculkan klaster baru Covid-19.

Di Sleman sebenarnya ada lima bioskop. Namun, baru ada tiga bioskop yang mengajukan izin rekomendasi beroperasi kembali. Bioskop di Sleman itu kembali dibuka pada 14 November 2020.

“Memang sudah dapat persetujuan dari Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19, tetapi kami tetap khawatir bisa muncul klaster baru dari bioskop di Sleman,” ujar Joko Hastaryo, Kepala Dinas Kesehatan Sleman, Selasa (1/12/2020).

Baca Juga: Abaikan Protokol Kesehatan Di Dalam Studio, Tim Satgas Covid-19 Tegur Petugas Bioskop

Alasannya, sudah muncul klaster perkantoran yang menggunakan AC central atau terpusat di dalam ruangan. Bioskop di Sleman menggunakan mesin pendingin ruangan serupa itu.

Meskipun demikian, Joko tidak menampik bioskop di Sleman yang kembali beroperasi itu sudah dinilai memenuhi syarat, seperti pengaturan jarak duduk penonton, jeda pemutaran film, dan arus keluar masuk penonton.

Ketiga bioskop di Sleman itu juga sudah dilengkapi hand sanitizer dan sarana penunjang protokol kesehatan lainnya.

“Evaluasi tetap akan kami lakukan, bisa saja ada penambahan syarat untuk protokol Covid-19 bioskop di Sleman yang beroperasi kembali, seperti tidak makan di dalam ruangan,” ucap Joko.

Public Relation Sleman City Hall (SCH) Tika Sari bioskop yang berada di dalam mal tetap berpegang pada protokol kesehatan. Sebelum masuk ke area bioskop, pengunjung akan dicek suhu tubuh dan dipastikan menggunakan hand sanitizer.

Baca Juga: Gustu Covid 19 Ambon, Cek Kesiapan Prokes Di Bioskop

Di dalam bioskop juga ada jaga jarak fisik dengan menerapkan duduk penonton secara selang-seling. Ia berharap pengunjung juga bisa bekerja sama.

“Sebenarnya tidak hanya bioskop di dalam mal Sleman ini, tetapi kami sudah menerapkan protokol kesehatan Covid-19 sejak di area parkir, seperti tombol tiket diganti dengan sensor dan tombol lift dengan pedal kaki,” tuturnya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x