Kompas TV nasional update corona

Gejala Paling Umum Covid-19 Ternyata Bukan Batuk Kering tapi Anosmia, Apa Itu?

Kompas.tv - 30 November 2020, 20:04 WIB
gejala-paling-umum-covid-19-ternyata-bukan-batuk-kering-tapi-anosmia-apa-itu
Ilustrasi: ancaman virus corona (covid-19) dengan mikro droplet. (Sumber: Pixabay)
Penulis : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gejala Covid-19 paling umum ternyata bukan batuk kering, melainkan anosmia.

Mengingat ke belakang, saat awal pandemi virus corona mulai menyebar pada awal tahun, para ahli mengatakan bahwa demam dan batuk kering adalah gejala umum Covid-19.

Beberapa bulan kemudian, ahli menemukan bahwa orang yang terinfeksi Covid-19 mengalami kehilangan indra penciuman dan perasa.

Setelah itu, muncul laporan bahwa orang yang terinfeksi virus corona SARS-CoV-2, penyebab Covid-19, juga mengalami sakit perut, kelelahan, dan kabut otak. Gejala ini juga disebut umum terjadi.

Namun di antara semua gejala yang sudah diketahui sejauh ini, data terbaru yang dihimpun peneliti di Office for National Statistics (ONS) menunjukkan bahwa gejala yang paling sering dilaporkan penderita Covid-19 adalah kehilangan indra penciuman atau perasa. Inilah yang disebut anosmia.

Baca Juga: [INFO GRAFIS] Apa Itu Anosmia Pada Pasien Covid-19?


Gejala Anosmia Meningkat Paling Banyak

Dilansir BGR via Kompas.com, Rabu (25/11/2020), sekitar 20-40 persen dari orang berusia 35 tahun ke atas yang terinfeksi Covid-19 mengalami gejala anosmia.

Hanya 15-20 persen di kelompok umur yang sama, yang mengembangkan gejala demam. Dan hanya 13-18 persen yang mengalami batuk kering.

Data baru ini juga melaporkan, ada kesenjangan yang lebih mencolok di antara kaum muda.

Setidaknya ada 60 persen dari pasien Covid-19 di bawah usia 35 tahun, dalam penelitian ini, yang melaporkan kehilangan rasa atau penciuman atau anosmia.

Hanya 15-25 persen yang melaporkan demam, dan kurang dari 10 persen menunjukkan batuk.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x