Kompas TV nasional sosial

Ini Kepengurusan MUI di Bawah Kepemimpinan KH Miftachul Akhyar

Kompas.tv - 27 November 2020, 08:19 WIB
ini-kepengurusan-mui-di-bawah-kepemimpinan-kh-miftachul-akhyar
KH Miftachul Akhyar terpilih sebagai Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang baru menggantikan KH Ma’ruf Amin. (Sumber: Infokom MUI)
Penulis : Johannes Mangihot

JAKARTA, KOMPAS.TV – Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Miftachul Akhyar mendapat amanat sebagai Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) periode 2020-2025 menggantikan Prof KH Ma’ruf Amin.

Penetapan tersebut dihasilkan secara mufakat tim formatur Musyawarah Nasional (Munas) X MUI yang berlangsung pada 25-26 November 2020 di Jakarta.

Ketua tim formatur Kiai Ma’ruf menjelaskan pemilihan ketua umum MUI berjalan dengan baik, suasana pun cair dan tidak terjadi ketegangan yang alot.

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta MUI Ikut Kawal Program Vaksinasi Covid-19

“Alhamdulillah pertemuaan hasilkan keputusan Dewan Pengurus Harian dan Dewan Pertimbangan. Hasilnya tidak boleh diganggu gugat,” ujar Ma’ruf di arena Munas X MUI, Jakarta, Jumat (27/11/2020).

Di jajaran Dewan Pertimbangan, Prof. Dr. KH Ma'ruf Amin terpilih sebagai Ketua Dewan Pertimbangan MUI dengan Sekretaris Dewan Pertimbangan MUI Prof. Dr. Dadang Kahmad.

Selain menetapkan formasi kepengurusan baru, Munas X MUI menghasilkan sejumlah keputusan antara lain empat fatwa soal haji dan satu fatwa soal human deploit cell.

Sementara itu untuk rekomendasi, Munas X MUI mengeluarkan Taujihat Jakarta merespons berbagai problematika dan dinamika mutakhir di tingkat nasional dan internasional.

Baca Juga: Jokowi: Terima Kasih MUI Telah Jadi Jembatan Antara Ulama dan Umaro

Berikut susunan pengurus MUI periode 2020-2025:



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x