Kompas TV regional berita daerah

Seni Mural, Raup Keuntungan Ditengah Pandemi Covid 19

Kompas.tv - 18 November 2020, 15:06 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Memiliki jiwa kreatif membuat seorang pelukis justru tetap produktif meski di tengah massa sulit imbas pandemi Covid-19.

Pria yang akrab disapa Papa Joe ini adalah seorang seniman lukis yang sudah berkarya puluhan tahun. Ia juga dikenal dengan tempat prakteknya yang ia berinama PapaJoe Art di kawasan Langkapura, Bandar Lampung. 

Baca Juga: 10 Bulan Buron, Polisi Ringkus Pembunuh Peternak Kambing

Ia terbiasa membuat karya dengan dinding sebagai medianya. Namun, pandemi Covid-19 mendatangkan kesempatan yang justru menjadi peluangnya berkarya. Dirinya bercerita ia kerap mendapat panggilan untuk melukis dalam media lukis yang lebih besar seperti dinding rumah, pertokoan, gedung pendidikan, hingga perusahaan. Bahkan karyanya bisa dijumpai dibeberapa sudut kota di Bandar Lampung.

Kemampuan seni yang ia peroleh secara otodidak ini, kini menjadi profesi yang mampu mendatangkan uang hingga belasan juta rupiah dari jasa pembuatan muralnya. Karya mural Papa Joe juga kini mulai diminati kalangan masyarakat. Banyak dari mereka sengaja menghubunginya untuk menyewa jasanya melukiskan dinding atau tembok rumah warga.

Baca Juga: Bawaslu Catat 7 ASN Diduga Langgar Netralitas Pilkada Bandar Lampung

Ada beberapa tipe mural yang biasa ia kerjakan, mulai dari Surrealisme, Kubisme, Romantisme, Plural Painting, dan Bandingkutisme. Soal harga dari jasanya bisa disesuaikan tergantung luas dan lebar dinding serta tema yang akan dibuat.

#mural #senilukis #kreatifitas




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x