Jasa Marga mulai menambah gardu untuk pembayaran dengan kartu. Hal ini dilakukan untuk memperpendek antrean kendaraan saat aturan bayar dengan kartu efektif berlaku. Rencananya, seluruh tol di Jabodetabek yang dikelola Jasa Marga hanya menerima pembayaran dengan kartu mulai 31 Oktober 2017.
Sejumlah bank sudah bekerja sama dengan Jasa Marga untuk menerbitkan kartu tol. Sejauh ini, pembayaran tol dengan kartu didominasi oleh Bank Mandiri.
Jumlah pelanggan kartu tol terus digenjot. Pasalnya, saat ini, baru sekitar 40 persen pengguna tol yang membayar dengan kartu.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.